Definisi
pemeriksaan bayi baru lahir yang meliputi pemeriksaan fisik secara menyeluruh dari mulai ujung kepala sampai ujung kaki.
Prinsip
1. pemeriksaan dilakukan dengan cepat tetapi tidak terburu-buru
2. pemeriksaan dilakukan secara sistematis menggunakan pendekatan head to toe
3. metode yang digunakan adalah inspeksi, palpasi, dan auskultasi
langkah-langkah
1. persiapan
A. alat
Kapas, senter, thermometer, stetoskop, selimut bayi, bengkok, timbangan bayi, pita ukur/metlin, pengukur panjang badan, reflek hammer, sungkup lidah, sarung tangan.
B. Klien
Bayi sudah bersih dan tali pusat sudah di potong. apabila tali pusat belum dipotong lakukan pemotongan dan perawatan tali pusat. Beritahu orang tu bahwa akan dilakukan pemeriksaan fisik.
C. Perawat
Perawat melakukan cuci tangan dan menggunakan sarung tangan, lalu bawa alat-alat kedekat klien.
D. Pelaksanaan
Pelaksanaan meliputi anamnesa kepada orang tua, pemeriksaan APGAR.
E. Evaluasi
(Semua respon klien serta hasil pemeriksaan)